Kamis, 24 Mei 2012

Nokia Bicycle Charger Kit - Bagi Anda Yang Sering Bersepeda


Bagi Anda yang sering traveling atau bepergian menggunakan sepeda, tapi Anda tidak mempunyai banyak waktu untuk men-charger ponsel. Kini ada Nokia Bicycle Charger Kit. Seperti apa Nokia Bicycle Charger Kit, dan bagaimana cara kerjanya. Berikut penjelasannya.
 
Nokia Bicycle Charger Kit merupakan sebuah alat charger yang menggunakan dynamo untuk mengisi daya ponsel. Alat ini terbagi pada 2 unit, bagian pertama adalah bagian dynamo, dan bagian kedua adalah converter arus DC dari dynamo sepeda ke handphone.
Unit dynamo digunakan sebagai generator power. Oleh karenanya, saat dynamo digerakan oleh putaran roda ban maka akan menghasilkan power DC. Alat ini bisa ditempatkan di roda depan atau pun roda belakang sepeda. Kekuatan dari dynamo memiliki output 6V/3W atau sekitar 450mA.
Sedangkan unit lainnya adalah yang menghubungkan power DC dari dynamo sepeda ke handphone. Unit charger ini dipasang pada stang sepeda dan dihubungkan ke ponsel saat mengisi baterai.
Cara kerja Nokia Bicycle Charger Kit yaitu, power output dynamo akan menghasilkan arus DC, yang akan dialirkan ke unit elektronik charger untuk mengisi baterai ponsel. Saat kecepatan sepeda bevariasi, Anda tidak perlu khawatir voltase melewati batas yang ditentukan. Karena unit Nokia charger tersebut akan memutuskan aliran ketika sepeda sudah mencapai kecepatan 45-50km/jam.
Dengan alat ini, ponsel dengan kekuatan baterai 800mA, bisa di-charge selama 20 menit dengan kecepatan rata-rata 10km/jam untuk waktu bicara 57 jam atau standby selama 74 jam. Jadi Anda hanya memerlukan paling tidak berkendara sepeda tidak lebih dari 30 menit untuk memenuhi daya baterai ponsel.

Spesifikasi:
Dimensi: Dynamo: 40.5 x 94.5 mm; Charger: 70 x 34 x 21 mm; Phone Holder: 142 x 22 x 24 mm; Connecting Cables: 500 mm + 375 mm (from charger to dynamo), 350 mm (from charger to phone);
Berat: Dynamo (with mountings): 250 g; Dynamo (excluding brackets): 190 g; Charger: 36g; Phone Holder: 11.5 g;









Sumber: Majalah Mobile Guide Edisi 54 Oktober 2011


0 komentar

Posting Komentar